TANGERANG — Kampanye akbar pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang, Maesyal Rasyid dan Intan Nurul Hikmah, di kawasan Citra Raya, Kecamatan Panongan, pada Sabtu 16 November 2024, berlangsung meriah dengan antusiasme sekitar 35 ribu massa pendukung dari berbagai wilayah di Kabupaten Tangerang.
Kampanye akbar paslon nomor urut 2 ini turut dihadiri oleh Ketua DPD Gerindra sekaligus Calon Gubernur Banten Andra Soni serta 14 partai politik (parpol) pengusung baik dari parlemen maupun non parlemen.
Mengusung tema Kabupaten Tangerang Semakin Gemilang Maesyal Rasyid dan Intan Nurul Hikmah memaparkan berbagai program prioritas yang ditujukan bagi kesejahteraan masyarakat.
Dalam pidato politiknya Calon Bupati Tangerang Maesyal Rasyid berkomitmen untuk memperluas program sekolah gratis dengan memberikan subsidi kepada sekolah swasta, khususnya SD dan SMP yang ada di Kabupaten Tangerang.
“Yang pertama sekolah gratis bagi SD SMP di Kabupaten Tangerang nanti akan kita tuangkan dalam Surat Keputusan (SK) Bupati dan Peraturan Bupati (Perbup),” kata dia di hadapan puluhan ribu pendukungnya dalam kampanye akbar.
Selain itu, ia juga berjanji akan memberikan beasiswa untuk anak-anak SMA yang akan melanjutkan kuliah khususnya mereka yang berprestasi baik secara akademik, olahraga, dan seni.
“Termasuk untuk anak yang tidak mampu nanti akan kita berikan beasiswa,” imbuhnya.
Masih dalam bidang pendidikan, Maesyal Rasyid juga berkomitmen akan meningkatkan kurikulum berbasis transformasi teknologi digital di sekolah-sekolah di Kabupaten Tangerang.
Sementara, untuk penguatan ekonomi masyarakat dirinya juga akan memberikan bantuan permodalan bagi seluruh UMKM di Kabupaten Tangerang serta akan menambah lapangan pekerjaan melalui balai latihan kerja (BLK).
“Selain itu kita juga akan melanjutkan program pembangunan pondok pesantren dengan membangun sanitasi plus asramanya termasuk nanti kita lanjutkan program bedah rumah untuk 5.000 rumah tidak layak huni,” tuturnya.
Sementara itu, mewakili kaum perempuan Calon Wakil Bupati Tangerang Intan Nurul Hikmah berjanji akan membangun rumah aman bagi korban kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) dan kekerasan seksual untuk perempuan dan anak di Kabupaten Tangerang.
Ia juga mengatakan bakal memberikan insentif bagi guru ngaji di Kabupaten Tangerang serta melanjutkan berbagai program lainnya seperti layanan BPJS UHC serta bantuan bagi petani dan nelayan.
“Termasuk nanti kita akan berantas pungli tenaga kerja dan pungutan-pungutan liar masuk sekolah. Untuk bisa mewujudkan itu semua saya meminta kepada seluruh masyarakat untuk memilih kami Maesyal Intan Nomor urut 2,” seru Intan.
Dalam kampanye akbar tersebut Maesyal Rasyid dan Intan Nurul Hikmah juga turut mengajak masyarakat Kabupaten Tangerang untuk memilih Andra Soni sebagai Calon Gubernur Banten nomor urut 2.
Sebab, Andra Soni dan Dimyati Natakusuma merupakan figur yang ideal untuk memimpin Provinsi Banten menuju perubahan.
“Dalam kampanye akbar ini saya juga mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Tangerang untuk memilih Pak Andra Soni sebagai Gubernur Banten pada tanggal 27 November 2024 nanti,” tutup Maesyal.(*)