SERANG — Logistik Pilkada mulai didistribusikan. Pada hari pertama ini, Rabu (20/11), logistik pilkada dikirim ke tiga kecamatan di Kabupaten Serang. Ketiga kecamatan itu adalah Tirtayasa, Lebakwangi, dan Binuang.
Pendistribusian logistik ini menggunakan mobil bentuk box colt diesel panjang dan kecil yang disesuaikan dengan jumlah dan kebutuhan di TPS pada setiap kecamatan.
Tidak hanya itu, terdapat pihak keamanan dari TNI Polri untuk mengawal pengiriman logistik tersebut agar aman dan kondusif sampai di lokasi tujuan.
Ketua KPU Kabupaten Serang Muhammad Nasehudin mengatakan, pendistribusian logistik ini dilakukan secara bertahap, yang dimulai Rabu 20 November hingga paling lambat Sabtu 23 November 2024.
“Kita mulai melakukan pendistribusian logistik, dan hari ini yang pertama untuk tiga kecamatan, sudah berangkat sekitar pukul 13.00 WIB,” katanya kepada wartawan melalui pesan WhatsApp, Rabu (20/11).