TANGERANG—Penjabat Wali Kota Tangerang, Nurdin turut merayakan Hari Guru Nasional (HGN) bersama para guru dan siswa Kota Tangerang yang menjadi peserta Upacara Peringatan Hari Guru dan HUT PGRI ke-79 yang dilaksanakan di Lapangan Upacara SMPN 13 Kota Tangerang, Senin (25/11/2024).
Nurdin mengatakan, peringatan Hari Guru Nasional (HGN) tahun 2024 bertemakan Guru Hebat, Indonesia Kuat” sebagai bentuk apresiasi terhadap peran guru terhadap pendidikan bangsa. Demi terwujudnya pendidikan yang berkualitas dan kompeten serta peran guru dalam mendidik generasi bangsa.
“”Saya mengucapkan selamat hari guru, ditetapkannya hari guru tentu ini sebagai bagian dari penghargaan dan komitmen pemerintah untuk memajukan guru,” kata Nurdin dalam sambutan saat menjadi Pembina Upacara.
Mantan Kepala Pusdatin Kemendagri ini menuturkan, pentingnya peningkatan kompetensi dan kualifikasi para guru untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045. Melalui Hari Guru Nasional ini.