Lalu, hasil perolehan suara Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang di TPS tersebut. Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang Nomor Urut 1 Mad Romli – Irvansyah Asmat memperoleh 334 suara.
Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang Nomor Urut 2 Moch Maesyal Rasyid-Intan Nurul Hikmah memperoleh 110 suara. Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang Nomor Urut 3 Zulkarnain-Lerru Yustira memperoleh 15 suara.
Sementara itu, jumlah suara tidak sah 12. Dengan begitu, jumlah seluruh suara sah dan suara tidak sah 471. Dengan jumlah Pemilih dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) 576.
Namun secara keseluruhan di 34 TPS, di Kelurahan Sukatani, Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, Banten. Pasangan Calon Nomor Urut 2, baik Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten, juga Calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang, unggul dari pasangan calon lainnya.
Berdasarkan data dari Tim Monitoring Pilkada 2024 Kelurahan Sukatani, Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Nomor Urut 1 Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi memperoleh 5.302 suara.