SERANG — Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Serang mencatat, sejak Januari sampai Oktober 2024, terdapat ada 523 kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di 29 kecamatan.
Dari jumlah tersebut, terbanyak ada di Kecamatan Cikande sebanyak 45 kasus, disusul Kecamatan Kramatwatu sebanyak 40 kasus dan Kecamatan Tirtayasa 37 kasus.
Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit pada Dinkes Kabupaten Serang Istianah Hariyanti mengatakan, dari banyaknya kasus DBD yang ditemukan ini, enam diantaranya meninggal dunia dan ada beberapa yang masih dalam perawatan di rumah sakit.
Data DBD yang tercatat ini, baru mulai dari Januari hingga Oktober, sedangkan untuk dua bulan sisanya masih dalam pengecekan yang dilakukan oleh kader Juru Pemantau Jentik (Jumantik).
“Untuk tahun ini, ada 523 kasus DBD yang kita temukan dan tercatat, paling banyak kita temukan di Kecamatan Cikande 45 kasus, Kramatwatu 40 kasus dan Kecamatan Tirtayasa 37 kasus,” katanya, Senin (9/12).