Kolaborasi Cegah Korupsi, Kejari Kabupaten Tangerang Gelar Diskusi Peringati Hari Anti Korupsi Sedunia 2024

Kolaborasi
SEPAKAT: Nara sumber dalam Forum Group Discussion (FGD) Peringati Hari Anti Korupsi Sedunia 2024 sepakat kolaborasi untuk mencegah korupsi.(Credit: Dok. Kejari Kabupaten Tangerang)

TIGARAKSA — Dalam rangka memperingati Hari Anti Korupsi Sedunia (HAKORDIA) 2024, Ke­jaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Tangerang menyelenggarakan Forum Group Discussion (FGD) dengan tema ”Kolaborasi Mewu­judkan Asta Cita”. Acara ini digelar, Senin (9/12/2024) di Aula lantai 3 Kejari Kabupaten Tangerang dengan tema besar ”Bersama Melawan Korupsi Untuk Indone­sia Maju”.

Kegiatan ini dihadiri oleh sejum­lah tokoh penting, antara lain Ke­pala Kejaksaan Negeri Kabu­paten Tangerang, Ricky Tommy Hasiho­lan, Plh. Sekretaris Daerah Kabu­paten Tangerang, Soma At­maja, Inspektur Daerah Kabu­paten Ta­ngerang, Tini Wartini, serta berbagai pemangku kepen­tingan dari peme­rintah, asosiasi, dan dunia usaha.

Bacaan Lainnya

Dalam sambutannya, Kajari Ricky Tommy Hasiholan mema­parkan pentingnya penguatan kepatuhan regulasi dalam pelak­sanaan program pembangunan. Ia menyoroti empat faktor kunci kesuksesan, yakni komitmen, keberanian, kolaborasi, serta ke­tercapaian output dan outcome.

“Tiada institusi yang mampu menyelesaikan persoalan bangsa secara sendiri. Kolaborasi adalah kunci utama,” ujar Ricky.

Pos terkait