TANGERANG — Kartu merah yang diterima Fahreza Sudin di menit ke-64 setelah menerima kartu kuning kedua mengubah target yang dicanangkan Persita saat menghadapi Dewa United FC. Pada laga di Stadion Pakansari, Senin (16/12/2024) sore Pendekar Cisadane di bungkam skuad asuhan Johannes Hendrikus Olde Riekerink atau yang akrab disapa Jan Olde dengan skor 4-0.
Persita tertinggal lebih dulu di babak pertama tepatnya menit ke-42 melalui gol Egy Maulana Vikri. Di babak kedua usai Fahreza Sudin di kartu merah wasit Nendi Rohaendi, Dewa United FC menambah pundi-pundi gol melalui Taisei Marukawa pada menit ke-78, dilanjutkan gol Angelo Rafael Teixeira Alpoim Meneses pada menit ke-83 dan diakhiri gol Feby Eka Putra di menit ke-90+2.
Kekalahan ini membuat Persita gagal menembus posisi tiga besar klasemen sementara lantaran posisi peringkat keempat Persita harus digeser oleh Borneo FC dan Bali United. Persita saat ini ada di posisi keenam klasemen dengan nilai 24 poin.