PANDEGLANG — Untuk melestarikan budaya, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Pandeglang bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Pandeglang menggelar kegiatan Seni Unggulan Sekolah (Genius).
Kegiatan yang diikuti oleh para siswa jenjang tingkat SD dan SMP tersebut bertempat di Balai Budaya Pandeglang, Minggu (22/12).
Kepala Disparbud Kabupaten Pandeglang, Rahmat Zultika mengatakan, kegiatan Genius dilaksanakan sebagai upaya untuk melestarikan seni budaya lokal Pandeglang.
“Seni unggulan sekolah sebagai upaya pelestarian budaya serta membantu membangun kecintaan para siswa terhadap seni budaya lokal, agar bisa lestari dan semakin berkembang,” katanya.
Ia berharap, dengan kegiatan Genius ini, anak-anak bisa mencintai budaya sendiri, tidak terpengaruh oleh budaya luar. Boleh terpengaruh budaya luar asalkan bersifat positif untuk siswa itu sendiri.