“Ini kali pertama saya merasakan sebuah keharuan dilantik. Saya ucapkan terima kasih kepada Pak Nana beserta jajaran atas fasilitasinya yang luar biasa. Kepada Ibu Hani yang telah berkenan hadir melantik kami secara langsung di Serang. Dan kepada Bunda Eneng selaku Dewan Pembina sudah berkenan hadir langsung di tengah-tengah kami. Apalagi di momen peringatan Hari Bela Negara saat ini, rasanya bukan sebuah kebetulan jika momen ini dapat kita jadikan titik komitmen kita, dengan Semangat Bela Negara, kita bela ketahanan digital serta jaga citra digital bangsa Indonesia di dunia Internasional,” ungkap Taufiq.
Hal tersebut diungkapkan Taufiq bukan tanpa sebab, karena citra warganet Indonesia yang masih dicap niradab saat ini masih sangat melekat. Hal ini dirasa menjadi kontradiktif dengan citra bangsa Indonesia yang dinilai ramah, sopan santun dan menjunjung tinggi nilai-nilai perdamaian.