Siti menambahkan, siswa juga diminta untuk tidak jajan sembarangan.Ini karana pihak sekolah khawatir akan jajanan yang dikonsumsi. Walaupun dinyatakan aman, tetapi antisipasi juga harus dilakukan agar tidak lebih berbahaya.
”Diharapkan, saat liburan para siswa harus tetap menjaga makanan yang di makan, jangan sampai para siswa makan atau jajan sembarangan yang bisa mengakibatkan sakit yang bisa membahayakan siswa,”paparnya.
Ia menjelaskan, sejauh ini siswanya tidak di dapati penyakit yang berbahaya, hanya penyakit ringan seperti batu dan flu saja. Selebihnya, tidak ada penyakit yang mengkhawatirkan.
”Semoga tidak ada penyakit yang mengkhawatirkan, dan semua siswa saya sehat selalu agar terus mengikuti kegiatan belajar mengajar dan tidak ada yang tertinggal pelajaran. Kalaupun ada siswa yang sakit parah, kita akan koordinasi dengan puskesmas dan orangtua siswa,” tutupnya. (ran)