KELAPA DUA — Proses renovasi Stadion Indomilk Arena yang dilakukan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) telah rampung sesuai jadwal yakni Desember 2024. Saat ini renovasi yang dilakukan dalam tahap pemeliharaan sebelum bisa kembali dipergunakan sebagai fasilitas pertandingan sepakbola.
Untuk fungsi stadion agar bisa digunakan kembali sebagai venue pertandingan kompetisi sepakbola BRI Liga 1 sebagai kandang Persita Tangerang dipastikan dapat digunakan pada, 7 Februari 2025. Tepatnya pada saat Persita Tangerang menghadapi Persik Kediri.
”Hanya saja saat ini proses untuk bisa menggunakan kembali stadion ada di tangan Kementerian PUPR dalam hal ini BPPW (Balai Prasarana Permukiman Wilayah, red) Banten. Pihak Persita tengah menanti izin penggunaan dari PUPR,” ungkap M. Tommy Kurniawan, Koordinator Vendor Renovasi Stadion Indomilk Arena.
Sementara itu renovasi yang meliputi beberapa item yang menjadi standar stadion sepakbola terlihat sudah rampung 100 persen. Seperti tempat duduk yang semula bersifat terbuka saat ini dipasang berbentuk single seat atau bangku tunggal.