Pembangunan Flyover Unyur – Kaligandu Kembali Diajukan

Pembangunan Flyover
Kepala Bapenda Kota Serang Ina Linawati saat diwawancarai awak media. (CREDIT: EEN AMELIA JUMIANI/BANTEN EKSPRES)

SERANG — Pemerintah Kota (Pemkot) Serang melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) akan kembali mengajukan program pembangunan jalan layang atau flyover Unyur-Kaligandu kepada pemerintah provinsi dan pusat.

Sebelumnya, pembangunan jalan layang Unyur-Kaligandu telah diusulkan melalui 12 program pembangunan prioritas pada tahun 2024. Akan tetapi, hingga akhir penghujung tahun 2024, tidak ada pembangunan jalan layang tersebut.

Bacaan Lainnya

Kepala Bappeda Kota Serang Ina Linawati mengatakanpada Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Wali Kota Serang tahun 2024, pembangunan flyover Unyur-Kaligandu merupakan satu-satunya dari 12 program yang belum terlaksana.

BACA JUGA: DPRD Kota Serang Soroti Pembangunan Insfratuktur pada Raperda RPJPD

“Kalau saya lihat memang ada yang tertunda adalah flyover. Flyover kita lihat itu memang program yang kita mengusulkan ke pemerintah provinsi dan pusat,” ujarnya, Senin (6/1).

Pos terkait