Ludes Dalam Waktu Satu Jam, Operasi Pasar Diserbu Emak-emak

Operasi Pasar
SERBU OP: Terlihat emak-emak menyerbu operasi pasar atau OP yang digelar Diskoumperindag Kabupaten Serang, di Pasar Baros, Kecamatan Baros, Rabu (8/1). (CREDIT: AGUNG GUMELAR/BANTEN EKSPRES)

SERANG — Dalam kurun waktu satu jam pasca dibukanya Operasi Pasar (OP) murah, yang digelar Diskoumperindag Kabupaten Serang, sejak pukul 08.30 WIB sudah ludes habis diserbu emak-emak, di Pasar Baros, Kecamatan Baros, Kabupaten Serang, Rabu 8 Januari 2025.

Pasar murah digelar, sebagai upaya untuk menekan harga sembako, yang kini sedang mahal di pasaran khususnya cabai dan bawang merah, yang harganya diatas Rp60 ribu lebih perkilogram.

Bacaan Lainnya

Kepala Diskoumperindag Kabupaten Serang Adang Rahmat mengatakan, operasi pasar digelar tindaklanjut dari tingginya harga kebutuhan pokok di pasaran khususnya cabai dan bawang merah, yang membuat daya beli masyarakat menurun mengakibatkan pedagang merugi.

BACA JUGA: Akibat Faktor Cuaca yang Tidak Mendukung Terhadap Hasil Panen, Harga Cabai Tembus Rp110 Ribu

Kebutuhan pokok yang dijual dalam operasi pasar ini, berasal dari petani Kabupaten Serang yang dibandrol dengan harga yang murah dari harga pasaran.

Pos terkait