Tangerang League Divisi II U17 Digelar 18 Januari

Tangerang
BERKELANJUTAN: Pemain muda di Kabupaten Tangerang mendapat kesempatan berharga tampil di Kompetisi Tangerang League Divisi II tahun 2025.(Credit: Dok. Banten Ekspres)

TANGERANG — Asosiasi Kabupaten (Askab) PSSI Tangerang me­laksanakan komitmennya untuk melakukan pembinaan berjenjang dan berkesinam­bungan dengan menggelar Tangerang League Divisi II U17 tahun 2025. Pelaksanaan yang merupakan amanat Kongres Biasa 2024, Desem­ber lalu digelar mulai 18 Ja­nuari hingga 23 Februari 2025.

“Kami terus berkomitmen mencetak pemain sepakbola andal melalui kompetisi yang rutin kita gelar. Diawal tahun ini kami melangsungkan Kompetisi Tangerang League Divisi II untuk usia 17 tahun,” ucap H. Daniel Ramdani, Ketua Askab PSSI Tangerang.

Bacaan Lainnya

Ditambahkan Daniel, ke­giatan ini merupakan juga ajang penjaringan pemain yang akan dibina lebih lanjut untuk keperluan Kabupaten Tangerang mulai dari Popda, Suratin hingga Porprov.

“Ini nantinya akan kita data pemain terbaik dari masing-masing kesebelasan, selain untuk kepentingan intern Askab PSSI Kabupaten Ta­ngerang juga buat KONI mau­pun Disporabudpar,” tutur Daniel.

Pos terkait