Maryono Minta Doa Bisa Jadi Wakil Wali Kota yang Amanah

Maryono
Wakil Wali Kota Tangerang terpilih, Maryono Hasan saat memberikan sambutan dalam acara Doa Bersama memperingati HUT Ke-52 PDI-Perjuangan, yang digelar di Sekretariat DPC PDI-P Kota Tangerang, Sabtu (11/01).

Sementara, subtema “Api Perjuangan Nan Tak Kunjung Padam” mencerminkan semangat pantang menyerah kader partai PDI-Perjuangan dalam menghadapi tantangan demi mewujudkan cita-cita bangsa.

“Hari ini kita menghadapi perpolitikan yang tidak baik-baik saja, maka kami mengundang para sesepuh tokoh agama untuk mendoakan agar PDI-Perjuangan lulus menghadapi ujian ini,” katanya.

Bacaan Lainnya

Ketua Fraksi PDI Perjuangan Kota Tangerang ini juga menegaskan, pihaknya siap menjaga wibawa, marwah dan kehormatan partai serta siap menghadapi pihak manapun yang berupaya melakukan provokasi memecah belah PDI-Perjuangan.

“Kami juga tegak lurus dengan perintah partai serta siap mencalonkan Ibu Megawati Soekarno Putri kembali menjadi Ketua Umum PDI-Perjuangan periode 2025-2030,” tandasnya.

Dilokasi yang sama, Ketua DPP PDI Perjuangan Ribka Tjiptaning mengatakan, kegiatan doa bersama ini merupakan perintah Dewan Pimpinan Pusat (DPP) untuk diadakan di masing-masing daerah, DPD dan DPC se-Indonesia.

Pos terkait