G3S dan SMPN 4 Solear Jalin Kerja Sama

Tim
PERTEMUAN: Tim G3S saat mendatangi SMPN 4 Solear untuk menyampaikan program Saba Sekolah.(Credit: Randy/Banten Ekspres)

Oleh karena itu, mereka berharap dapat melan­jutkan kerjasama yang sempat tertunda dan memperluas jangkauan pro­gram ke sekolah-sekolah di Kecamatan Solear.

”G3S Bakomubin baru berha­sil menjalan­kan program di­beberapa sekolah di Keca­matan Solear, seperti SMPN 7 Solear, SDN Pasanggrahan 2, dan SDN Pasanggrahan 4. Kini, dengan adanya kesem­patan di se­mester genap ini, pihak Bakomubin berharap dapat memperluas program dan bekerja sama dengan SMPN 4 Solear serta sekolah-sekolah lainnya di Kecamatan Solear, untuk mencapai tujuan meningkatkan kedisiplinan ibadah di kalangan siswa,” ujarnya kepada Banten Ekspres, Senin (13/1).

Bacaan Lainnya

Heri menambahkan, G3S Bakomubin sendiri merupa­kan sebuah program yang bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai keagamaan dan kedisiplinan ibadah kepada para pelajar. Program ini sangat relevan dengan visi pemerintah daerah Kabupaten Tangerang yang ingin mencip­takan generasi yang tidak hanya cerdas dalam bidang akademik, tetapi juga memiliki karakter yang baik dan ber­akhlak mulia.

Pos terkait