Tahun Ini Pemkot Akan Banggun 17 GHW

GHW
Penjabat (PJ) Wali Kota Tangerang didampingi Kepala Disperkimtan, Decky Priambodo saat meninjau lahan yang akan dibangun Griya Harmoni Warga (GHW) di Kecamatan Jatiuwung, belum lama ini. (Credit: Humas For Banten Ekspres)

TANGERANG—Pemkot Tangerang berencana akan membangun sebanyak 17 Griya Harmoni Warga (GHW) di lingkungan pemukiman padat penduduk pada tahun 2025. Hal ini sebagai langkah konkret Pemkot Tangerang hadir di tengah masyarakat memberikan fasilitas terbaik.

Kepala Dinas Perumahan, Permukiman dan Pertanahan (Perkimtan) Kota Tangerang, Decky Priambodo mengatakan, Griya Harmonis warga merupakan fasilitas publik yang dibangun Pemkot Tangerang guna memperkuat kebersamaan antarwarga.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA :
Susun Program Berkelanjutan, Implementasikan Program Smart City

“Tahun ini Insya Allah ada 17 GHW yang akan dibangun, berbeda dengan tahun lalu hanya satu dengan ukuran 60 meter persegi. Tahun ini yang besar-besar 150 meter persegi untuk bangunannya saja, luas tanahnya unlimited bisa sampai seribu meter persegi dan memang kita cari. Pak Lurah atau pak Camat silakan cari luasnya yang seribu meter persegi,” ungkap Decky saat ditemui BANTENEKSPRES.CO.ID, Jumat (7/2/2025).

Pos terkait