BI Optimis PSN di Banten Dongkrak Perekonomian di Sektor Lapangan Usaha Bidang Konstruksi dan Eeal Estate

BI
Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Banten Ameriza M Moesa. (Dokumentasi Kantor BI Provinsi Banten)

Terlebih, kata Ameriza M Moesa, kontribusi lapangan usaha dari sektor konstruksi terhadap pertumbuhan ekonomi di Banten pada tahun 2024 sebesar 5,89 persen atau meningkat dari tahun 2023 yang hanya 1,45 persen. Sedangkan, sektor real estate berkontribusi 3,57 persen atau meningkat dari tahun sebelumnya yakni 3,51 persen.

Sehingga dengan mengacu data itu, Ameriza optimistis pengembangan kawasan apapun yang berkaitan dan konstruksi di Banten, termasuk PSN PIK 2 bakal lebih meningkatkan perekonimian di Banten.

Bacaan Lainnya

“Dan kita tahu, di Banten itu proyeknya bukan hanya PIK 2 tapi ada di BSD juga. Bahkan di BSD kan jadi KEK (Kawasan Ekonomi Khusus) untuk biomedical. Jadi saya rasa saya menyambut baik proyek-proyek siapapun pemiliknya, apapun namanya sepanjang itu untuk pengembangan kawasan. Itu pasti ber-impact (dampak) ke sektor konstruksi dan real estate,” jelas Ameriza M Moesa.

Untuk diketahui, PSN PIK 2 milik konglomerat Sugianto Kusuma alias Aguan tersebut ditetapkan sebagai PSN di era pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Pos terkait