Nuraenun menambahkan, setiap siswa berhak menjadi pengurus OSIS. Dalam kepengurusan OSIS, pihak sekolah tidak akan ikut campur. Karena siswa biar berkembang dan mandiri tanpa ada kaitannya dengan para guru ataupun kepala sekolah.
”Saya berikan kebebasan, yang terpenting mereka bertanggung jawab dan juga mereka membuat ide kegiatan yang hebat. Kami tidak akan ikut campur, karena khawatir akan bisa membuat malas siswa,” paparnya.
Sementara itu, Ketua OSIS terpilih M. Oky menjelaskan, dirinya siap menjalani tugas sebagai Ketua OSIS. Dirinya mengaku sudah menyiapkan program kerja untuk kedepan dengan mengkolaborasikan program lama dengan program baru.
”Insyaallah saya siap menjalankan program yang ada. Tentunya, saya akan mempunyai program lanjutan agar OSIS ini berjalan dengan baik,” tutupnya.(ran)