“Realisasi investasi tahun 2024 menunjukkan bahwa Kota Tangerang Selatan semakin diminati investor. Dengan capaian Rp8,48 triliun, bukan hanya target yang terlampaui, tetapi juga menegaskan posisi Tangerang Selatan sebagai salah satu daerah dengan iklim investasi yang kondusif,” ujar Yoga di Mall Pelayanan Publik (MPP) yang berlokasi wilayah Cilenggang, Serpong, Tangsel, Jumat (14/2).
Yoga menuturkan, peningkatan realisasi ini juga membuktikan bahwa iklim investasi di Kota Tangsel sangatlah sehat dan membuat para investor tak ragu untuk berinvestasi.
Para investor ini, kata Yoga, terbagi menjadi dua klasifikasi. Pertama, Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN). Lalu kedua, Penanaman Modal Asing (PMA).
“Untuk PMDN mencapai Rp7,66 Triliun, atau meningkat sebesar 23% dari tahun sebelumnya. Sedangkan PMA kini mencapai Rp816 Miliar, menurun dari tahun sebelumnya sebesar 33 persen,” papar Yoga.
Lebih lanjut, Yoga memaparkan, capaian realisasi yang diterimanya selama 2024 ini meliputi berbagai jenis sektor permodalan.