PAMULANG—Dalam beberapa waktu belakangan ini cuaca tidak menentu. Kadang cuaca panas dan tiba-tiba hujan dan sebaliknya.
Kondisi tersebut tentu membingungkan, terlebih bagi masyarakat yang melakukan aktivitas diluar ruangan. Berdasarkan pengalaman tahun-tahun sebelumnya, pertengahan Februari masih masuk cuaca hujan dan belum kemarau.
Kepala Balai Besar Meteorologi Klimatologi dan Geofisika Wilayah II Hartanto mengatakan, bulan Februari wilayah Banten masih dalam periode musim hujan.
“Untuk keadaan kadang panas dan kadang hujan di Indonesia khususnya wilayah Banten itu adalah hal yang wajar dan normal,” ujarnya kepada BANTENEKSPRES.CO.ID, Selasa (18/2/2025).
Hartanto menambahkan, hal tersebut wajar dan normal lantaran Indonesia berada di wilayah tropis yang keadaan atmosfernya sangat dinamis. Ketika musim hujan bukan berarti hujan sepanjang hari.
“Apabila awan sudah meluruh (hujan), maka untuk terjadi hujan kembali butuh energi (penguapan atau panas) agar terbentuk awan hujan,” tambahnya.