Andra Soni Tak Mau Tempat Tidur Baru, Pakaian Pelantikan Merogoh Kantong Sendiri

Andra Soni
Gubernur Banten terpilih Andra Soni.

“Di mana anggaran telah ditetapkan sebelum Gubernur Banten terpilih. Dan setelah terpilih saya memilih untuk tidak menggunakan anggaran tersebut,” tegasnya.

Sementara itu, Plt Kepala Biro Umum dan Perlengkapan pada Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Banten, Rina Dewiyanti mengatakan telah menyiapkan dana untuk membeli pakaian dinas kepala daerah (KDH) dan Wakil Kepala Daerah (WKDH) sebesar Rp 1 miliar lebih. Sedangkan anggaran untuk membeli tempat tidur di rumah dinas Gubernur dan Wakil Gubernur Banten terpilih mencapai Rp426 juta.

Bacaan Lainnya

Namun pihaknya berencana membatalkan sejak munculnya Instruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 1 Tahun 2025 tentang Efisiensi Belanja dalam Pelaksanaan APBN dan APBD Tahun Anggaran 2025. “Yang ditayangkan di RUP (rencana umum pengadaan-red) yang terdapat dalam DPA belum tentu direalisasikan, apalagi kita semua sama mengetahui sedang melakukan beberapa efisiensi dan rasionalisasi sesuai Inpres 1 Tahun 2025,” katanya.

Pos terkait