Prihatin Kondisi Pendidikan, Mahasiswa Dirikan Sekolah Pinggir Jalan

Mahasiswa
KEGIATAN SPJ: Kegiatan belajar mengajar para mahasiswa dan anak anak di Sekolah Pinggir Jalan (SPJ) Gratis, Ciceri, Kota Serang (19/2). (CREDIT: ALDI ALPIAN INDRA/BANTEN EKSPRES)

SERANG — Sekumpulan Mahasiswa yang prihatin dengan kondisi pendidikan di Indonesia mendirikan gerakan belajar bersama dengan nama Sekolah Pinggir Jalan (SPJ) Gratis, yang berlokasi di Ciceri, Kota Serang.

Pantauan dilokasi, terlihat sekelompok mahasiswa bersama dengan anak-anak berkumpul dengan tumpukan buku, beberapa lembar kertas gambar, mereka terlihat sedang melakukan kegiatan belajar, selain itu disediakan pula pakaian bekas yang masih layak untuk dipakai untuk mereka yang membutuhkan.

Bacaan Lainnya

Penggagas Sekolah Pinggir Jalan (SPJ) Gratis, Adam melontarkan kritiknya. Ia menilai bahwa sistem pendidikan saat ini hanya memprioritaskan mereka yang mampu secara ekonomi, seolah-olah kecerdasan dan kreativitas harus tunduk pada status sosial.

“Kami sudah capek menunggu perubahan dari pemerintah. Berapa kali demonstrasi, hasilnya nihil. Suara kami tak pernah didengar, jadi kami buat jalan sendiri: SPJ”, ungkap Adam, Rabu (19/2).

Pos terkait