Andra Soni: Wali Kota adalah Pelayan Masyarakat

Andra Soni
PIDATO: Gubernur Provinsi Banten, Andra Soni menyampaikan pidato saat menghadiri rapat paripurna Sertijab Wali Kota terpilih di Gedung DPRD Kota Serang, Sabtu (1/3). (CREDIT: HUMAS KOTA SERANG FOR BANTEN EKSPRES)

SERANG — Gubernur Banten, Andra Soni menghadiri sekaligus menyampaikan pidato dalam Rapat Paripurna DPRD Kota Serang pada Serah Terima Jabatan Wali Kota Serang periode 2025-2030 di Gedung DPRD Kota Serang, Sabtu (1/3).

Dalam pidatonya, Andra Soni menyampaikan pesan kepada Wali Kota Serang Budi Rustandi mengenai pentingnya pelayanan pendidikan yang berkualitas bagi masyarakat dan memastikan fasilitas pendidikan layak, tanpa ada sekolah yang rusak.

Bacaan Lainnya

“Keberhasilan seorang pemimpin diukur dari kesejahteraan warganya, termasuk akses terhadap pendidikan yang layak sehingga tidak ada lagi temuan sekolah yang rusak di Provinsi Banten, khususnya di Kota Serang ini,” ujar Andra.

Andra juga mengingatkan bahwa posisi jabatan wali kota dan wakil wali kota itu adalah sebagai pelayan masyarakat. Jadi jangan terlalu euforia dan merasa bangga. Karena yang harus dipastikan itu bahwa pelayanan rakyat benar-benar sampai ke tangan rakyat.

Pos terkait