Ben Pastikan Visi Tangsel Selaras Asta Cita

Tangsel
Foto bersama Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie, Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan bersama Gubernur Banten Andra Soni bersama pimpinan DPRD Tangsel usai paripurna penyampaian visi-misi Kota Tangsel 5 tahun ke depan, kemarin. (Credit: Humas For Banten Ekspres)

Inklusif, yang dimaknai bahwa kota yang dibangun adalah kota untuk semua, dengan memperhatikan kebutuhan
seluruh warga termasuk kelompok rentan dan berkebutuhan khusus. Inovatif, yang dimaknai sebagai pengembangan solusi baru dan kreatif untuk meningkatkan kualitas lingkungan hidup, ketahanan daerah, serta  perekonomian kota, termasuk penggunaan teknologi dan pendekatan baru dalam pembangunan

Kolaboratif, yang dimaknai sebagai kerjasama yang aktif antara pemerintah, masyarakat dan sektor swasta dalam mencapai tujuan pembangunan, termasuk dalam pengelolaan sumber daya manusia, infrastruktur, lingkungan hidup dan perekonomian.

Bacaan Lainnya

“Terakhir adalah lestari, yang dimaknai sebagai Kota Tangsel yang layak huni dan mengedepankan lingkungan tinggal yang ramah lingkungan, ramah anak, ramah lansia,” ungkapnya.

Bang Ben mengungkapkan, untuk mewujudkan visi tersebut, telah dirumuskan 4 misi. Yakni, membangun sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing global, meningkatkan perekonomian daerah yang berkeadilan, berbasis potensi unggulan daerah, inovasi dan teknologi.

Pos terkait