SERANG — Ketua DPRD Kota Serang, Muji Rohman menyoroti beberapa pasar terbengkalai yang ada di Kota Serang, Minggu (9/3). Ia menilai pemerintah Kota Serang tidak serius dalam menangani permasalahan pasar terbengkalai.
Diketahui lima pasar yang mangkrak dan terbengkalai tersebut tersebar di enam kecamatan di Kota Serang, yaitu Pasar Taktakan, Pasar Lebak Wangi, Pasar Jenggot, Pasar Jakung, dan Pasar Walantaka.
Ketua DPRD Kota Serang Muji Rohman, akan memanggil Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, dalam perencanaan penanganan pasar terbengkalai dan mangkrak. Supaya pemanfaatan lahanya bisa digunakan kembali.
“Dengan dasar itu, nanti di rapat kerja, kita akan panggil OPD yang terkait yang menangani itu, memang ini terbengkalai, karena memang pemerintahnya tidak serius untuk menangani pasal ini,” ujar Muji.
Muji menyayangkan pasar-pasar yang dibangun melalui anggaran daerah. Namun kondisinya memprihatinkan sehingga pembangunan mangkrak dan juga terbengkalai.