Cetak Tenaga Kesehatan Berkualitas, Komitmen RSUD Balaraja Menjadi Lembaga Pendidikan

RSUD
MUTU: Sekda Kabupaten Tangerang Soma Atmaja berfoto bersama jajaran direksi RSUD Balaraja dan asesor Kemenkes pada acara visitasi akreditasi.(Credit: Dok. RSUD Balaraja)

BALARAJA — Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Balaraja Kabupaten Tangerang menerima kunjungan tim asesor dari Ke­menterian Kesehatan dalam rang­ka visitasi akreditasi Lembaga Instalasi Pendidikan dan Pelatihan di Aula RSUD Balaraja, Selasa (11/03/2025).

Visitasi ini bertujuan untuk me­nilai kesiapan dan kelayakan RSUD Balaraja sebagai institusi penyelenggara pendidikan dan pelatihan tenaga kesehatan.

Bacaan Lainnya

Kegiatan ini dihadiri Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tange­rang, jajaran direksi RSUD Bala­raja, serta perwakilan instansi terkait.

Dalam sambutannya, Sekda Kabupaten Tangerang menegas­kan komitmen pemerintah daerah meningkatkan mutu layanan ke­sehatan, termasuk dalam aspek pendidikan dan pelatihan tenaga kesehatan.

“Akreditasi ini menjadi langkah strategis bagi RSUD Balaraja untuk terus berkontribusi dalam men­cetak tenaga kesehatan yang ber­kualitas. Dengan fasilitas dan sumber daya yang ada, kami op­ti­mis RSUD Balaraja dapat me­menuhi standar yang ditetapkan,” ujar Sekda Soma Atmaja.

Pos terkait