SDN Pasar Kemis II: Kegiatan Menyambut Siswa Tetap Dilakukan

Guru
MENYAPA: Selama Ramadan SDN Pasar Kemis II tetap menjalankan menyambut sis­wa setiap pagi.(Credit: Randy/Banten Ekspres)

TANGERANG — Tradisi menyambut siswa tetap dijalankan SDN Pasar Kemis II di bulan Ramadan. Hal tersebut untuk mem­berikan semangat kepada siswa agar mereka tetap semangat bersekolah walupun mereka sedang menjalani ibadah puasa.

Sejak awal puasa, pihak sekolah masih menjalani penyambutan siswa. Bahkan dengan cara tersebut akan ketahuan mana siswa yang tidak masuk ke sekolah dan siapa yang tidak masuk. Jika ketahuan, maka pihak guru akan mencoba konfirmasi kepada orang tua untuk menanyakan ke­ber­adaan siswanya.

Bacaan Lainnya

Kepala SDN Pasar Kemis II Yuyun Yu­ningsih mengatakan, penyambutan siswa masih terus dilakukan. Ini agar memberikan contoh kepada siswa untuk tetap semangat di bulan Ramadan. Bukan alasan saat ber­puasa untuk melakukan aktivitas, melainkan tetap semangat agar mendapat pahala di setiap kegiatan yang dilakukan.

”Selama Ramadan, kegiatan menyambut siswa tetap kami jalankan. Bukan berati selama Ramadan tidak ada, karena itu bisa sebagai contoh yang bagus untuk siswa, agar tetap semangat dalam menjalani aktivitas salah satunya bersekolah,”ujarnya kepada Banten Ekspres, Rabu (12/3).

Pos terkait