SMPN 1 Balaraja: Siswa Harus Diberi Apresiasi Saat Raih Prestasi

Tim
APRESIASI: SMPN 1 Balaraja memberikan apresiasi kepada siswa berprestasi sebagai bentuk perhatian kepada siswa berprestasi.(Credit: Randy/Banten Ekspres)

TANGERANG — Apresiasi bagi siswa yang berprestasi sangat pen­ting. Hal itu yang membuat siswa semangat dan senang jika mendapat apresiasi.

Prestasi tidak hanya mencakup nilai-nilai, akan tetapi bisa dalam bentuk lain yang diraih siswa. Untuk itu, setiap pencapaian siswa harus diapresiasi sekolah. Ini untuk memberikan semangat dan kesiapan mempertahankan pres­tasi yang sudah diraih.

Bacaan Lainnya

Kepala Sekolah SMPN 1 Balaraja Mohamad Taslim mengatakan, pentingnya apresiasi dan penghar­gaan terhadap prestasi siswa. Taslim mengaku selalu memberi­kan penghargaan kepada siswa yang berprestasi.

”Memberikan motivasi kepada siswa sebagai bentuk perhatian, apalagi saat mereka meraih pres­tasi, mereka selalu kita berikan apresiasi. Dengan begitu siswa merasa sekolah menghargai per­juangan yang telah dilakukan. Jadi penting bagi sekolah dalam memberikan apresiasi dan moti­vasi kepada siswa,” ujarnya kepada Banten Ekspres, Rabu (12/3).

Pos terkait