TANGERANG–Wakil Bupati Tangerang Intan Nurul Hikmah membuka pelatihan Emak-Emak Melek Teknologi (Matic). Mereka dilatih cara meningkatan ekonomi keluarga lewat kolaborasi TikTok dan Tokopedia.
Sebanyak 90 emak-emak mengikuti program pelatihan yang digelar Pemkab Tangerang bekerja sama Kementerian Ekonomi Kreatif dan Tiktok by Tokopedia dalam menginisiasi program Emak-Emak Matic (Melek Teknologi) di Kabupaten Tangerang.
Dalam sambutannya, Intan mengapresiasi kegiatan pelatihan ini yang merupakan hasil kolaborasi yang baik antara Pemkab Tangerang, Kementerian Ekonomi Kreatif dan Tiktok by Tokopedia.
“Atas nama pemerintah daerah saya apresiasi atas terselenggaranya program ini, sehingga ibu rumah tangga dapat memanfaatkan teknologi guna mendapatkan penghasilan tambahan dengan berjualan diplatfom digital,” ungkap Intan saat membuka pelatihan di Vega Hotel Kecamatan Kelapa Dua, Jumat (14/03).