SERANG — Wali Kota Serang, Budi Rustandi, meninjau pelaksanaan Makan Bergizi Gratis (MBG) yang diadakan di SDN 20 Kota Serang dan SMPN 15 Kota Serang, Senin (17/3).
Diketahui program MBG di Kota Serang serentak dilaksanakan hari ini, bertepatan dengan bulan ramadhan. Dengan biskuit telur rebus dan susu kemudian kurma dan pisang menjadi menu Makan Bergizi Gratis (MBG).
Wali Kota Serang, Budi Rustandi, mengapresiasi kepada seluruh pihak yang sudah mempersiapkan program MBG, termasuk pihak sekolah.
“Alhamdulillah kita cek siswanya senang semua menyambut baik program pak Presiden. Saya apresiasi kepada sekolah, guru, dan tim MBG yang sudah mempersiapkan semuanya,” kata Budi Rustandi.
BACA JUGA: Aston Hotel Sediakan MBG di SDN Singapadu
Menurut dia, semua pihak mendukung program Presiden Prabowo Subianto tersebut. Ia menyampaikan bahwa makanan yang tersedia berupa makanan kering agar bisa dimakan ketika berbuka puasa.