“Sehingga kami juga meluncurkan mobil khusus yang akan berkeliling keberbagai wilayah di Kota Tangsel agar warga lebih mudah mengakses bahan pangan murah selama ramadan dan jelang ramadan,” jelasnya.
Yepi mengungkapkan, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam pelaksanaan GPM tersebut. Mulai dari Bulog, bank BJB, hotel, UMKM dan sejumlah ritel.
“Kolaborasi ini penting untuk memastikan ketersediaan stok pangan selama acara. Kami ingin memastikan bahan pokok yang dijual lebih murah dibandingkan harga pasar agar manfaatnya bisa dirasakan langsung oleh masyarakat,” tuturnya.
Diketahui, untuk menekan harga dan menstabilkan harga selama ramadan, Pemkot Tangsel juga telah melaksanakan bazar sembako murah yang diadakan di 7 kecamatan selama dua hari beberapa waktu lalu. Dalam bazar tersebut dijual ribuan paket sembako dengan harga lebih murah dari harga pasaran. (bud)