Mudik Lancar, Horor Merak Sirna, 34 Persen Pemudik Belum Kembali

Kembali
Masih ada sekitar 34 persen pemudik belum kembali ke Pulau Jawa dan kendaraan yang menyeberang ke Pelabuhan Merak

“Alhamdulillah, berkat perencanaan yang baik dan dukungan penuh dari semua pihak, arus mudik tahun ini bisa berjalan aman dan nyaman. Merak yang biasanya jadi sorotan karena kemacetan, tahun ini jauh lebih lancar,” kata Andra kepada wartawan, Senin, (7/4).

Andra menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh jajaran yang terlibat dalam pengamanan dan pelayanan arus mudik, mulai dari Kementerian Perhubungan, Kepolisian, TNI, hingga pemerintah daerah dan petugas di lapangan.

Bacaan Lainnya

Ia juga secara khusus menyoroti peran masyarakat yang koorperatif dalam mengikuti arahan yang diberikan petugas di lapangan. “Tentu selain kolaborasi lintas sektor, peran para pemudik yang mau mengikuti arahan petugas di lapangan juga jadi faktor pendukung. Kepatuhan itulah yang menjadi kunci kelancaran arus mudik tahun ini,” jelasnya.

Andra juga menyampaikan, pihaknya mencatat adanya peningkatan jumlah pemudik dibandingkan tahun sebelumnya.

Pos terkait