Desak Turunkan Tarif Komisi Aplikator Ojol

Muhlis
SOLUSI: Anggota DPRD Provinsi Banten Fraksi PDIP Muhlis mengupayakan solusi buat driver ojol untuk mendapat kesejahteraan.(Credit: Istimewa)

“Harapan kami tentunya ini menjadi tanggung jawab kita bersama khususnya pemerintah daerah. Driver ojol yang sedang berjuang menurunkan tarif komisi aplikator menjadi 10 persen, Insya Allah perjuangan itu akan terus kita nyalakan, kami yakinkan kalian tidak sendirian,” tegasnya.

Bila sudah ada perubahan, kata Muhlis, pemerintah harus bersama-sama melakukan penguatan pengawasan. Hal itu agar menghindari akal-akalan aplikator mengenakan tarif pada driver.

Bacaan Lainnya

“Tentunya ini harus diperkuat pada bapak dan ibu di Komisi V DPR RI untuk mendesak pemerintah segera mengeluarkan regulasi tentang penurunan tarif tersebut menjadi 10 persen,” pungkasnya.

Sementara, Wanto salah satu driver online mobil mengaku, potongan dari aplikator bisa mencapai lebih dari 30 persen. Hal itu ia utarakan, saat wartawan Tangerang Ekspres memesan jasanya dengan tarif Rp178 ribu dan tambahan biaya jasa aplikasi Rp13 ribu yang dibebankan ke konsumen. “Ini kan bapak pesan saya total Rp191 ribu, kena ke sana (aplikator -red), di sini keliatan Rp58 ribu, lebih dari 30 persen lah. Gede pak,” jelasnya. (sep/apw)

Pos terkait