Cabor Menembak Hadapi PON XXI, Janji Tampil Optimal, Tak Mau Komentar Target

Cabor
EMAS: Petembak Banten asal Kabupaten Tangerang Monica Daryanti diandalkan meraih medali PON XXI Aceh-Sumut.(Credit: Antara)

TANGERANG — Menghadapi PON XXI Aceh-Sumatera Utara (Su­mut) ada perubahan target yang dicanangkan oleh tim menembak Banten. Jika se­belumnya Monica Daryanti dkk dipatok dua target medali emas, namun belakangan mereka hanya bisa berjanji tampil seoptimal mungkin di PON nanti.

Hal tersebut terkait minim­nya dana peralatan yang di­berikan KONI Banten buat cabor menembak. Dimana dana yang ada dinilai kurang untuk memberi peralatan tambahan guna mening­katkan performa atlet pada laga yang digelar di Rindam Iskandar Muda, Mata Ie, Darul Imarah.

Bacaan Lainnya

“Kalau target saya no com­ment (tidak mau komen­tar, red), saya berjanji anak-anak tampil semaksimal mung­kin. Soal hasil, mudah-mudahan semangat atlet bisa memenuhi target bawa pulang medali emas,” ucap Theodora Dasan­tari Pelatih menembak Banten.

Hal ini dikemukakan Theo­dora lantaran semula ajuan dana peralatan akan diberi­kan pernak-pernik peralatan baru untuk bisa memenuhi target yang dicanangan. Per­alatan baru dibutuhkan agar akurasi atlet semakin presisi sehingga bisa mendulang poin maksimal.

Cek artikel bantenekspres.co.id yang Anda minati di: Google News

Pos terkait