Futsal PON XXI Aceh-Sumut, Banten Kandaskan Sulawesi Selatan

Futsal
RAYAKAN GOL: Pemain futsal Banten tampil apik saat mengalahkan Sulawesi Selatan pada laga perdana Grup B PON XXI Aceh-Sumut dengan skor 2-1.(CRedit: Istimewa)

Usai laga ini timnya akan melakukan evaluasi agar permainan Banten semakin bagus kala meng­ha­dapi babak kedua. Evaluasi dibutuhkan agar permainan se­ma­kin bagus.

“Kami akan terus melakukan evaluasi di setiap laga yang kami jalani. Dengan evaluasi diharapkan tidak ada kele­mahan yang dapat dimanfaat­kan la­wan saat menjalani laga se­lanjutnya,” tegasnya.

Bacaan Lainnya

Selain evaluasi, hal yang tak kalah penting yakni memak­simalkan waktu istirahat meng­ingat jadwal penyisihan sangat ketat bahkan tidak ada jeda untuk istirahat. Setelah melawan Sulawesi Selatan Banten selama 2 hari berturut-turun bertanding lagi melawan Lampung, dan Aceh, Sabtu (31/8/2024).

“Kami harus antisipasi hal ini dengan istirahat yang maksimal. Tentunya kami ha­rus siap dan akan berjuang yang terbaik bagi Banten agar bisa membawa pulang me­dali,” imbuh dia.
Rotasi pemain juga akan menjadi alternatif untuk meng­hindari pemain cedera karena jadwal padat di penyi­sihan cabang olahraga futsal ini.

Dalam kesempatan ini tim futsal juga berterimakasih atas dukungan dan doa yang diberi­kan warga Banten di laga per­dana ini. Ia mohon dukungan agar di laga selan­jutnya Banten berhasil meraih kemenangan dan bisa mem­bawa pulang medali.(hendra/apw)

Cek artikel bantenekspres.co.id yang Anda minati di: Google News

Pos terkait