Stop Eksploitasi Perempuan Baduy

Perempuan Baduy
RAPAT ADAT: Suasana rapat adat Baduy bersama tokoh budaya Banten di Baduy. (CREDIT: AHMAD FADILAH/BANTEN EKSPRES)

LEBAK — Lembaga adat Baduy menggelar rapat bersama budayawan Banten Uday Suhada, pendamping masyarakat Baduy. Hal itu terkait maraknya eksploitasi perempuan Baduy oleh influencer untuk kepentingan konten.

Uday memberi peringatan keras kepada para influencer agar tidak membuat konten yang mengarah kepada eksploitasi kecantikan perempuan Baduy.

Bacaan Lainnya

Menurut Uday, sebagai orang yang bersentuhan dengan komunitas adat Baduy dan sangat menghormati adat istiadat yang hidup dan berkembang di Baduy, dirinya prihatin dan marah atas kelakuan influencer yang dinilainya semakin mengeksploitasi perempuan muda Baduy.

“Lembaga adat Baduy marah, sehingga menggelar rapat adat pada hari Sabtu, 29 Juni 2024 lalu, untuk menyikapi persoalan tersebut, dan saya diundang dalam kesempatan itu,” kata Uday kepada wartawan, Rabu (4/7) sore.

Dari hasil musyawarah para tokoh adat, baik Baduy luar maupun dalam, Uday menilai perlu memberikan peringatan keras kepada influencer dan siapapun untuk berhenti melakukan eksploitasi.

Cek artikel bantenekspres.co.id yang Anda minati di: Google News

Pos terkait