Pererat Silaturahmi Seluruh Elemen Sekolah, SMPN 2 Cisoka Gelar Gebyar Ramadan

Pererat
GEBYAR RAMADAN: siswa SMPN 2 Cisoka saat mengikuti kegiatan Gebyar Ramadan yang dilakukan oleh pengurus OSIS sebagai ajang silahturahmi dan perkuat Kekompakan.(Credit: Randy/Banten Ekspres)

TANGERANG — SMPN 2 Cisoka menggelar Gebyar Ramadan yang dilakukan oleh OSIS SMPN 2 Cisoka dengan berbagai kegiatan guna memeriahkan acara tersebut.

Tujuan menggelar Gebyar Ra­madan ini adalah agar para siswa dilatih untuk meningkatkan ke­imanan, kedisiplinan, dan prestasi dalam agama. Maka itu, dengan Gebyar Ramadan kali ini para pengurus OSIS membuat dengan meriah.

Bacaan Lainnya

Kepala SMPN 2 Cisoka Suhadi mengatakan, Gebyar Ramadan tersebut yang menggelar para pengurus OSIS dan pesertanya adalah siswa. Artinya, mereka telah melakukan kegiatan dengan ide yang mereka lakukan.

”Rangkaian acara utama Gebyar Ramadhan ini meliputi lomba-lomba pentas keagamaan yang mencakup adzan, tahfidz Al-Qur’an Juz 30, dan kaligrafi. Lom­ba-lomba ini diikuti oleh per­wakilan dari seluruh kelas di SMPN 2 Cisoka, membangun atmosfer persaingan yang sehat dan memperkuat rasa keber­samaan dalam beribadah,” ujarnya kepada Banten Ekspres, Sabtu (30/3).

Cek artikel bantenekspres.co.id yang Anda minati di: Google News

Pos terkait