SDN Rawa Boni 1 Pacu Semangat Siswa Lewat Seni Musik dan Budaya

SDN
PENAMPILAN: Siswa SDN Rawa Boni 1 saat menampilkan tarian tradisional yang di gelar di SDN Rawa Boni 1.(Credit: Randy/Banten Ekspres)

TANGERANG — Pelajaran seni musik dan budaya bisa membuat siswa lebih kreatif dan juga lebih peka dalam pembelajaran, bahkan seni musik bisa meningkatkan semangat siswa dalam belajar.

Ini terbukti, siswa bisa meningkatkan belajar setelah mengikuti kegiatan seni musik dan budaya. Bahkan, para siswa juga sangat antusias saat mengikuti kegiatan seni musik dan budaya. Terlihat, para siswa dengan semangat dari rumah sudah menyiapkan persiapan mulai dari kostum sampai dengan materi yang akan dibawakan.

Bacaan Lainnya

Kepala SDN Rawa Boni 1 Nurhayati mengata­kan, pelajaran seni musik dan budaya memang sangat membantu dan meningkatkan semangat siswa dalam kegiatan belajar mengajar. Para siswa sangat antusias mengikuti kegiatan pensi ataupun saat mata pelajaran seni musik dan budaya.

”Cara ini kita manfaatkan untuk bisa mening­katkan minat belajar siswa, karena bisa mem­buat siswa lebih senang dan lebih semangat dalam pembelajaran apapun,”ujarnya kepada Banten Ekspres, Senin (24/6).

Cek artikel bantenekspres.co.id yang Anda minati di: Google News

Pos terkait