Sekolah Terus Lakukan Pembinaan Siswa Nakal

Sekolah
PEMBINAAN: Siswa SMPN 1 Cikupa Baru yang menerima sanksi mengerjakan tugas karena membuat gaduh di sekolah. (Credit: Randy/Banten Ekspres)

TANGERANG — Pembinaan ke­pada siswa yang nakal terus me­nerus dilakukan SMPN 1 Cikupa Baru. Bahkan ada beberapa siswa yang nakal selalu di panggil oleh guru Pembina agar siswa tidak melakukan kenakalan di sekolah.

Tidak bosan guru pembina me­lakukan pengawasan dan juga mengingatkan siswa yang nakal. Walaupun nakal mereka masih terhitung wajar, akan tetapi harus dibina agar bisa memperbaiki diri di kemudian hari.

Bacaan Lainnya

Kepala SMPN 1 Cikupa Baru Mujiono mengatakan, sekolah ataupun guru pembina tidak akan bosan mengingat siswa yang ber­masalah, bahkan mereka selalu kena panggil akibat kenakalannya.

”Biasanya, kenakalan yang dila­kukan jarang masuk, menggangu siswa wanita, mencoret meja dan itu masih terbilang wajar. kita me­manggilnya hanya untuk di­berikan pembinaan,” ujarnya ke­pa­da Banten Ekspres, Rabu (6/3) lalu.

Cek artikel bantenekspres.co.id yang Anda minati di: Google News

Pos terkait