Siswa SDN IV Salembaran Belajar Daring Akibat Hujan

Siswa
DARING: Siswa SDN IV Salembaran terpaksa mengikuti pembelajaran daring karena kondisi sekolah terendam air akibat hujan. (CRedit: Randy/Banten Ekspres )

Suparyana menambahkan, bahwa awal tahun ini baru kali ini hujan membuat sekolah banjir, tidak hanya SDN IV Salembaran saja SDN Salem­baran II juga terendam air akibat hujan dari subuh.

”Saya lebih mementingkan kesehatan siswa, karena jika di paksakan tetap belajar di kelas maka tidak akan konsentrasi. Maka itu, dilakukan daring sementara agar proses belajar mengajar tetap berjalan,”paparnya.

Bacaan Lainnya

Ia menjelaskan, guru juga sudah diberikan info sejak hujan turun, agar menyiapkan materi pe­lajaran secara daring. Proses belajar daring juga tidak sulit, karena sudah pernah dilakukan saat Covid-19.

”Materi daring tidak susah, siswa hanya me­ngerjakan tugas yang diberikan dan dikerjakan hari ini. Setelah selesai, langsung diberikan secara online melalui aplikasi yang ada,”tutupnya.

Reporter: Randy Yasetiawan

Cek artikel bantenekspres.co.id yang Anda minati di: Google News

Pos terkait