TANGERANG — SMPN 4 Sepatan menggelar Perkemahan Jumat Sabtu (Perjusa) untuk memberikan pendidikan Pramuka serta mengajarkan kemandirian siswa. Perjusa juga mengajarkan, sebagai Pramuka harus seperti apa dan bagaimana dalam kondisi keadaan yang dihadapi.
Dalam Perjusa, para siswa yang bergabung dalam Pramuka diajarkan tentang ke Pramukaaan dan juga kemandirian. Selain itu, para anggota Pramuka juga diajarkan kompak dalam kegiatan Perjusa.
Kepala SMPN 4 Sepatan Sugiyanta mengatakan, Perjusa salah satu kegiatan rutin Pramuka SMPN 4 Sepatan. Para anggota Pramuka wajib mengikuti, karena dalam kegiatan tersebut masuk dalam katagori penilaian non akademik.
”Dalam Perjusa ini, para anggota Pramuka diajarkan bagaimana menjadi seorang Pramuka. Dan mereka diajarkan, bagiamana menghadapi situasi yang harus mereka lakukan sendiri,”ujarnya kepada Banten Ekspres, Sabtu (13/1).