Warung Madura Terbakar Akibat Iseng Bakar Bensin Berceceran di Lantai Tanah

Warung Madura Terbakar
TERBAKAR: Warung Madura yang terbakar, di Kampung Pasir Gadung, RT 03 RW 01, Desa Sukaharja, Kecamatan Sindang Jaya, Kabupaten Tangerang, ludes terbakar, Rabu (17/7), malam. (Foto: BPBD Kabupaten Tangerang)

SINDANG JAYA — Warung Madura di Kampung Pasir Gadung, RT 03 RW 01, Desa Sukaharja, Kecamatan Sindang Jaya, Kabupaten Tangerang, terbakar, Rabu (17/7/2024) malam. Penyebab kejadian karena keisengan membakar bensin yang berceceran di lantai tanah.

Akibat insiden di warung madura itu, satu orang mengalami luka bakar di bagian tangan kanan dan kiri serta kaki kanan dan kiri. Kapolsek Pasar Kemis AKP Ucu Nuryandi menjelaskan, kronologis kejadian bermula saat Riyan dan Al Amin memindahkan bensin dari tangki bensin motor Suzuki Thunder ke dalam jerigen menggunakan selang.

Bacaan Lainnya

Lalu, Riyan ke dalam warung meninggalkan jerigen yang sedang diisi bensin. Akibatnya, bensin yang sudah penuh itu luber dan bertumpahan ke lantai tanah. Akhirnya, selang dari tangki motor pun diarahkan ke dalam botol bensin.

Setelah selesai memindahkan bensin dari tangki motor, amin iseng membakar tanah yang pebuh tumpahan bensin. Tak ayal lagi, api yang membakar tanah itu meyambar jerigen berrisi bensin.

Cek artikel bantenekspres.co.id yang Anda minati di: Google News

Pos terkait