Masyarakat Diminta Saling Mengingatkan Bahaya Narkoba

Masyarakat
POTO BERSAMA: Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah melakukan poto bersama dengan pejabat Pemkab Serang, dalam rangka peringatan HANI 2024 tingkat Kabupaten Serang, di lapangan Tenis Indoor Kabupaten Serang, pada Jumat (28/6). (CREDIT: AGUNG GUMELAR/BANTEN EKSPRES)

“Selain kita sosialisasikan ke sekolah, tentunya peran orangtua juga di rumah kembali mengingatkan kepadanya untuk menjauhi narkoba. Karena, bahaya narkoba bukan hanya terhadap fisik, namun juga mengganggu mental, serta persoalan sosial,” katanya.

BACA JUGA: Pemkab Tangerang Gelar Rakor Forkompimda, Koordinasi Hadapi Darurat Narkoba

Bacaan Lainnya

Tatu mengatakan, upaya pencegahan juga bisa dilakukan dengan cara membentuk sebuah forum, yang tentunya harus melibatkan masyarakat seperti Ormas, pemuda serta alim ulama.

BACA JUGA: Sebulan, Satresnarkoba Tangkap 18 Pengedar Narkoba

Dengan begitu, mereka bisa menyampaikan tentang bahayanya narkoba, baik dari sisi hukum, agama, maupun sosial.

“Dari sisi hukum ada kepolisian, dari sosialisasi kita punya pemerintahan, dan harus ada dari sisi agama dan sosialnya, tentu harus libatkan tokoh agama, pemuda, dan masyarakat. Karena, adanya narkoba ini dapat menghancurkan masa depan seseorang khususnya anak,” ujarnya.

Cek artikel bantenekspres.co.id yang Anda minati di: Google News

Pos terkait