Perbaiki 27 SDN Rusak, Dindikbud Kota Serang Butuh Anggaran Rp70 Miliar

Dindikbud
Kepala Bidang Sekolah Dasar (SD) pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kota Serang Ahmad Sufi. (CREDIT: EEN AMELIA JUMIANI/BANTEN EKSPRES)

“Kami menargetkan tahun 2030 selesai, kalau APBD memungkinkan. Tapi kami juga mengandalkan dari DAK. Perkiraan estimasi anggaran sekitar Rp60 sampai RP70 miliaran untuk perbaikan seluruh SD,” tuturnya.

Sebelumnya, dia mengaku, Dindikbud Kota Serang sudah mengajukan perbaikan dan pembangunan sekolah tingkat dasar yang kondisinya rusak. Namun, karena anggaran yang terbatas belum ada respon positif terkait progres pengajuan tersebut. “Kalau sekolah-sekolah yang rusak semuanya sudah diajukan, terakhir tahun 2025 sudah diajukan, tapi memang anggarannya belum ada,” ucapnya.

Bacaan Lainnya

Namun, kata dia, ada beberapa sekolah yang masuk dalam prioritas perbaikan atau pembangunan, salah satunya SDN Suci di Kelurahan Terumbu, Kecamatan Kasemen.

BACA JUGA: SDN Suci Bertahun-tahun Rusak, Siswa Terpaksa Belajar di Kelas Hampir Roboh

“Karena enggak mungkin kami perbaiki semua. Jadi, yang prioritas dulu atau kerusakannya sangat berat, seperti di SD Negeri Suci,” ujarnya.

Cek artikel bantenekspres.co.id yang Anda minati di: Google News

Pos terkait