Kawan Muda 17 Panen Lele di Mekar Baru

Kawan Muda 17
PANEN LELE: Kelompok pembudidaya ikan bersama Kawan Muda 17 atau Relawan Calon Bupati Kabupaten Tangerang Moch Maesyal Rasyid menggelar panen raya ikan lele di Desa Gandaria, Kecamatan Mekar Baru, Kabupaten Tangerang, Selasa (8/10). (Foto: Kiriman Kawan Muda 17 untuk Banten Ekspres)

MEKAR BARU — Kelompok pembudidaya ikan bersama Kawan Muda 17 atau Relawan Calon Bupati Kabupaten Tangerang Moch Maesyal Rasyid, menggelar panen raya ikan lele di Desa Gandaria, Kecamatan Mekar Baru, Kabupaten Tangerang, Selasa (8/10/2024).

Acara yang diselenggarakan oleh Kawan Muda 17 yang dikomandoi oleh Said Kosim dan Korwil Kawan Muda 17 Kecamatan Mekar Baru Mujeni tersebut, mendapat sambutan hangat dari Calon Bupati Kabupaten Tangerang, Moch Maesyal Rasyid.

Bacaan Lainnya

Dalam sambutannya, Moch Maesyal Rasyid mengatakan, ikan lele tinggi protein yang dapat dikonsumsi bagi masyarakat, karena dari harga dan akses ketersediaan cukup melimpah.

“Ini kan lele mudah dibudidayakan dan tinggi protein juga, jadi jangan ragu buat melihara lele ya, mudah juga kan ngerawat nya ini,” tutur Maesyal sembari memegang ikan lele.

Dalam diskusinya bersama pembudidaya ikan, Maesyal menegaskan akan memperhatikan para pembudidaya agar diberi pelatihan dalam membudidayakan ikan lele, dari mulai pembenihan sampai pembesaran.

Cek artikel bantenekspres.co.id yang Anda minati di: Google News

Pos terkait