TANGERANG—Pekan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Kota Tangerang tahun 2024, Tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) se-kota Tangerang resmi dibuka.
810 atlet tingkat SD dan SMP di Kota Tangerang ini akan bertanding pada 11 cabang olahraga (cabor) yang diperebutkan di pesta Olimpiade Olahraga Siswa Nasional ini.
Kegiatan O2SN ini dibuka secara resmi oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Nurdin, di Stadion Benteng Reborn. Senin, (6/1/2024).
Baca Juga: Pj Nurdin Serahkan Bansos Pendidikan TA 2024 Kepada 46 Mahasiswa
Nurdin, menekankan pentingnya O2SN sebagai wadah bagi para pelajar untuk mengembangkan bakat dan potensi mereka di bidang olahraga.
Selain itu, kata dia O2SN juga diharapkan dapat melahirkan bibit-bibit atlet berprestasi yang mampu mengharumkan nama Kota Tangerang di kancah nasional maupun internasional.
Baca Juga: Indeks Inflasi Kota Tangerang Awal Tahun 2024 Turun di Angka 2,46 Persen