Peringatan HPN 2024, Tanam Mangrove dan Lepas Kepiting Belangkas

Peringatan
HPN 2024: Anggota PWI Kabupaten Tangerang menanam mangrove bersama DLHK Kabupaten Tangerang di Desa Ketapang, dalam peringatan Hari Pers Nasional, Senin (19/2/2024). (Credit: PWI For Banten Ekspres)

MAUK — Dalam rangka mem­peringati Hari Pers Nasional (HPN) 2024, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Ta­nge­rang melakukan penanaman mangrove dan pelepasan kepiting belangkas di Ketapang Urban Aquaculture, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang.

Kegiatan ini digelar dengan menggandeng Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kabupaten Tangerang dan sejum­lah mitra karib PWI Kabupaten Tangerang, Senin, 19 Februari 2024.

Bacaan Lainnya

Ketua PWI Kabupaten Tangerang Sri Mulyo mengatakan, kegiatan kali ini merupakan bentuk ke­cintaan dan kepedulian PWI terhadap lingkungan, terutama ekosistem di pesisir Tangerang.

”Kenapa kami berpikir untuk menanam pohon mangrove dan melepas benih belangkas di HPN 2024 ini, karena mangrove sangat penting untuk menjaga ekosistem dan mencegah abrasi. Kami juga ingin mengajak teman-teman jurnalis untuk peduli terhadap lingkungan,” kata Mulyo.

Cek artikel bantenekspres.co.id yang Anda minati di: Google News

Pos terkait