Benyamin Ajak Warga Gunakan Hak Pilih, Pada Pemilu Serentak 2024

Benyamin
Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie. (Credit: Tri Budi Sulaksono/Banten Ekspres)

CIPUTAT—Pelaksanaan pemilihan umum (Pemilu) serentak 2024 tinggal 12 hari lagi. Untuk menyukseskan hajatan tiap 5 tahun sekali tersebut diperlukan pastisipasi dan peran serta masyarakat. Untuk itu Benyamin ajak warga gunakan hak pilihnya.

Tak hanya masyarakat, penyelanggara pemilu dan pegawai negeri sipil juga diharapkan dapat menjaga netraliras agar penyelenggaran pemilu serentak berjalan sesuai harapan.

Bacaan Lainnya

Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie mengatakan, jelang pemilu serentak dimana setiap ada pertemuan pihaknya selalu mengharapkan partisipasi peran serta para pemilih.

“Masyarakat yang sudah terdaftar didalam DPT agar hadir, luangkan waktu sebentar saja ke TPS untuk memenuhi demokrasi Indonesia,” ujarnya kepada wartawan di Ciputat, Kamis (1/2/2024).

Pak Ben (sapaan akrab Benyamin) berharap, tingkap partisipasi pemilih yang datang dan menggunakan hak pilihnya dalam Pilkada mendatang bisa mencapai 70 persen.

Cek artikel bantenekspres.co.id yang Anda minati di: Google News

Pos terkait