Program D3 Dinilai Lebih Efektif, Pemkot Tidak Lagi Mengadakan Jobfair

Program D3
Sekretaris Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Tangsel Yahya Sutaemi. (Credit: Tri Budi Sulaksono/Banten Ekspres)

SETU—Pemkot Tangsel selama ini mengadakan job fair yang dilakukan secara offline. Biasanya ribuan lowongan pekerjaan dibuka dan diikuti oleh puluhan perusahaan. Kali ini Pemkot Tangsel tidak lagi mengadakan jobfair namun, mengganti dengan program D3 yaitu dilatih, disertifikasi dan ditempatkan.

Namun, pelaksanaan secara offline tidak efektif dan terkesan buang-buang waktu dan anggaran saja. Dimana saat job fair dibuka persentase pencari kerja tidak sebanding dengan jumlah pekerjaan yang disediakan.

Bacaan Lainnya

Tak hanya itu, pelamar juga kebanyakan asal melamar dan tidak sesuai dengan krtiteria yang dicari perusahaan. Untuk itulah, saat ini Pemkot Tangsel tidak lagi mengadakan jobfair namun, mengganti dengan program dilatih, disertifikasi dan ditempatkan (D3).

Sekretaris Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Tangsel Yahya Sutaemi mengatakan, pihaknya tahun ini tidak melaksanakan jobfair lagi namun, mengadakan pelatihan-pelatihan.

Cek artikel bantenekspres.co.id yang Anda minati di: Google News

Pos terkait